Pemberkatan Pernikahan Noverli dan Sofy Alfiani

Hari ini tanggal 10 Oktober 2020 GBI PEKAPURAN melangsungkan prosesi pemberkatan pernikahan Sdr. Noverli dan Sdr. Sofy Alfiani yang dimulai jam 13.00 WIB.

Di tengah situasi pandemi Covid-19 akhirnya dapat juga dilaksanakan pemberkatan ini setelah sebelumnya sempat tertunda karena pandemi ini.

Pernikahan adalah salah satu tahap kehidupan manusia, yang ada dalam rencana Allah dan yang harus dihargai oleh kita di hadapan Allah dan manusia karena ia menyangkut hubungan antara manusia.

Walaupun sakramen ini dilakukan saat pandemi, tetapi GBI PEKAPURAN tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat bagi tamu dan jemaat guna menghindari penularan Covid-19.

Suasana haru pun meliputi kedua mempelai baik saat pengucapan janji nikah hingga saat acara menghormati orangtua kedua mempelai.

Pemberkatan nikah dipimpin oleh Gembala Sidang GBI PEKAPURAN beserta seluruh tim penggembalaan yaitu Pdm. Jeli Sidabutar dan Pdp. Eddy Satika.

0